Pengantin sunat, merupakan upacara adat dalam rangka menyunatkan anak laki-laki . Acara ini masih banyak dijumpai di daerah pinggiran Surabaya. Anak laki-laki menginjak usia remaja disunat kemudian dengan tandu diarak keliling kampung dan biasanya ada yang menghalangi jalannya arakan (nyengat sapu korek) dengan sebatang bambu yang melintang disalah satu jalan yang dilalui oleh arak-arakkan dan baru dibuka setelah diberi uang.
Back To List